Penerimaan Peserta Didik Baru Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat Tahun Ajaran 2021/2022

Di zaman yang modern seperti saat ini pesantren menjadi alternatif pilihan orang tua untuk memberikan pendidikan terbaik terhadap anaknya. Dengan pertimbangan itu semua, Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat yang terletak di Desa Weragati, Palasah, Majalengka, Jawa Barat hadir untuk mewujudkan orang tua yang ingin memasukan anaknya ke pondok pesantren.

PONDOK PESANTREN MODERN DI MAJALENGKA

Foto : Suasana Kegiatan Belajar Mengajar di Ponpes Modern Ar-Rahmat

Ditengah pendemi Covid 19 ini, Pondok Pesantren menjadi salah satu solusi pendidikan yang dapat bertahan dan menjalankan proses kegiatan belajar mengajar (KBM) dengan baik, tentu saja dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat saat ini telah membuka pendaftaran tahun ajaran baru 2021/2022 untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Adapun keunggulan pondok pesantren Modern Ar-Rahmat :

– Kurikulum yang digunakan merupakan perpaduan dari kurikulum Departemen Pendidikan Nasional dan kurikulum Kementrian Agama, Kepesantren Gontor dan Salaf.

– Pengawasan kurikulum dan pembinaan langsung dari dua kementrian terkait secara langsung.

– Satu-satunya SMP/Pondok Pesantren Modern di Majalengka yang menjadi model sekolah alternatif ditengah kemerosotan moral pelajar.

Dilengkapi dengan program peningkatan kemampuan diri di bidang :

– Bahasa Arab dan Inggris (percakapan sehari-hari).

– Peningkatan bidang sains dan teknologi dengan menambah jam pelajaran IPA dan TIK serta Matematika.

– Kemampuan mambaca, menulis dan menghafal al-Qur’an (tahfidz) serta tilawah.

– Siswa memperoleh pelajaran Agama dan umum secara berimbang dan terpadu.

– Siswa diberikan pelatihan praktek ibadah terkontrol dan

terprogram serta diujikan setiap 3 bulan dan menjadi syarat ikut UTS dan UAS.

Adapun fasilitas pendukung pembelajaran diantaranya: Lab. Komputer, Perputakaan, dan MediaPembelajaran (Alat Peraga).

– Asrama dan pemondokan dan air : bersih, aman, nyaman dan refresentatif (dijaga oleh security : Satpam 24 jam nonstop).

– Para Pengajar kompeten dan melalui seleksi yang sangat ketat.

– Sarana dan Prasarana Olah Raga dan yang lainnya lengkap dalam satu kompleks.

– Lokasi dilewati kendaraan umum dan merupakan salah satu Desa Peradaban di Jawa Barat.

– Potensi, bakat dan minat anak dikembangkan melalui kegiatan ekstrakurikuler.

– Kegiatan ekstrakurikuler yang ada di SMP Ar-Rahmat diantaranya : Pramuka, Seni Musik, Olah raga, Pencak silat, Tenaga Dalam Merpati Putih, Futsal, Outbond, Nasyid, Band, Kaligrafi, dll.

Informasi Pendaftaran bisa datang langsung atau menghubungi panitia penerimaan peserta didik baru :

Sekretariat PPDB SMP Ar-Rahmat
Komplek Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat
:
Jl. Raya Selatan Weragati
Desa Weragati Kec. Palasah Kab. Majalengka 54575.
(0233) 881146
Call/WA : 085223246777

Google Maps :
Pondok Pesantren Ar Rahmat
Weragati, Kec. Palasah, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat 45475 https://g.co/kgs/PXdWnp